Perbedaan Model Pembelajaran Group Investigation (GI) dan Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas X MAN Prambon Nganjuk

Masri’ah, Siti (2014) Perbedaan Model Pembelajaran Group Investigation (GI) dan Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas X MAN Prambon Nganjuk. [ Skripsi ]

[img] Text
BAGIAN INTI.docx

Download (155kB)
[img] Text
BAGIAN AWAL.docx

Download (897kB)
[img] Text
BAGIAN AKHIR.docx

Download (7MB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Kata Kunci: Model Pembelajaran Group Investigation (GI), Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD), Hasil Belajar Matematika. Penelitian dalam skripsi ini dilatar belakangi oleh kurang maksimalnya proses kegiatan belajar mengajar siswa di sekolah khususnya dalam memahami materi pada bidang studi matematika. Matematika dianggap sebagai mata pelajaran yang paling dibenci dalam proses pembelajaran di sekolah. Padahal ketidak senangan terhadap suatu pelajaran berpengaruh terhadap keberhasilan proses pembelajaran. Karena tidak senang membuat siswa enggan dan malas untuk belajar, dan secara langsung akan berpengaruh pada hasil belajar siswa. Ada beberapa solusi untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa terhadap pelajaran matematika, antara lain adalah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI) dan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD). Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui hasil belajar matematika pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI). (2) Untuk mengetahui hasil belajar matematika pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD). (3) Untuk mengetahui apakah ada perbedaan antara hasil belajar matematika menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe GI dengan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk. (4) Untuk mengetahui seberapa besar perbedaan antara hasil belajar matematika menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe GI dengan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk. Dalam penelitian ini digunakan metode dokumentasi dan metode tes. Dokumentasi digunakan untuk menggali data tentang populasi, sampel, data guru, data siswa dan dokumen sekolah. Sedangkan metode tes digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa setelah mempelajari materi, dan juga untuk mengukur tingkat pemahaman siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Hasil belajar matematika yang menggunakan model pembelajaran Group Investigation (GI) pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk pokok bahasan Ruang Dimensi Tiga mempunyai nilai rata-rata 79,864. (2) Hasil belajar matematika yang menggunakan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk pokok bahasan Ruang Dimensi Tiga mempunyai nilai rata-rata 68,3077. (3) Ada perbedaan yang signifikan antara penerapan model pembelajaran Group Investigation (GI) dan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar matematika siswa sub pokok bahasan jarak pada materi ruang dimensi tiga siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk tahun ajaran 2012/2013, dengan perolehan nilai thitung = 2,72. Pada nilai db = 46, dengan taraf signifikasi 5% ditemukan ttabel = 2,000 dan pada taraf signifikasi 1% ditemukan ttabel = 2,660. Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat dituliskan bahwa “thitung  ttabel “ baik pada taraf signifikasi 5% maupun 1%, ini berarti bahwa siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Group Investigation (GI) mempunyai hasil belajar yang lebih baik dari pada siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) (4) Perbedaan hasil belajar matematika yang menggunakan model pembelajaran Group Investigation (GI) dengan model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) pada siswa kelas X MAN Prambon Nganjuk adalah sebesar 16,918%.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 09 Dec 2014 02:42
Last Modified: 09 Dec 2014 02:42
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/408

Actions (login required)

View Item View Item