PENERAPAN PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK KELAS V MI ROUDLOTUL ULUM JABALSARI SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG

Nurul Lailatul Rohmawiyah, 2817123124 (2016) PENERAPAN PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK KELAS V MI ROUDLOTUL ULUM JABALSARI SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (283kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (361kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (371kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (473kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (86kB)
[img]
Preview
Text
RUJUKAN.pdf

Download (169kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Penerapan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas V MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung” ini ditulis oleh Nurul Lailatul Rohmawiyah, NIM. 2817123124, pembimbing Musrikah, M.Pd. Kata kunci: Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik, Matematika, hasil belajar Penelitian pada skripsi ini dilatarbelakangi oleh peserta didik yang kurang memiliki minat terhadap mata pelajaran Matematika karena pembelajaran yang selama ini dilakukan kurang ada relevansi dengan kegiatan sehari-hari. Hal ini berakibat pada sulitnya peserta didik untuk memahami materi-materi yang di-sampaikan guru, mengingat secara kognitif mereka masih dalam tahap perkembangan operasional konkret. Oleh karenanya, hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Matematika di MI Roudlotul Ulum Jabalsari termasuk pada kategori kurang/ rendah. Untuk mengatasi masalah tersebut, upaya yang dilakukan peneliti adalah dengan menggunakan pendekatan pembelajaran yang memungkinkan peserta didik untuk menyelesaikan masalah kontekstual serta dibantu oleh media pembelajaran, supaya karakteristik pelajaran matematika yang abstrak dapat menjadi lebih konkret dan dekat dengan dunia peserta didik. Pendekatan yang dipilih adalah pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR), yang diterap-kan pada pokok bahasan Faktor Persekutuan Terbesar (FPB). Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah: 1) Bagaimana pene-rapan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) pada mata pelajaran Matematika pokok bahasan FPB pada peserta didik kelas V MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung?, 2)Bagaimana peningkatan hasil belajar Matematika pokok bahasan FPB pada peserta didik kelas V MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung dengan menggunakan pendekatan Pendidi-kan Matematika Realistik (PMR)? Tujuan penelitian ini meliputi: 1) Untuk men-deskripsikan penerapan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) pada mata pelajaran Matematika pokok bahasan FPB peserta didik kelas V MI Roudlo-tul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung, 2) Untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar Matematika pokok bahasan FPB pada peserta didik kelas V MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung setelah menerapkan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR). Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), karena masalah yang dipecahkan berasal dari kelas untuk kemudian diberikan tindakan sehingga diperoleh hasil yang lebih baik yakni peningkatan hasil belajar peserta didik. Alur pelaksanaan PTK meliputi: 1) menyusun perencanaan (planning), 2) melaksanakan tindakan (acting), 3) melaksanakan pengamatan (observing), dan 4) mengadakan refleksi (reflection). Subjek penelitian yaitu peserta didik kelas V MI Roudlotul Ulum Jabalsari Sumbergempol Tulungagung tahun ajaran 2015/2016 yang terdiri dari 24 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes hasil belajar, observasi, wawancara, dokumentasi, dan catatan lapangan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu: 1) reduksi data, 2) paparan data, dan 3) penarikan kesimpulan. Pengecekan kebsahan data dilakukan melalui: 1) ketekunan pengamatan, 2) triangulasi, serta 3) pengecekan teman sejawat. Penelitian ini menerapkan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) dengan langkah-langkah pembelajarannya meliputi: memahami masalah kontekstual, menyelesaikan masalah kontekstual, membandingkan dan mendiskusikan jawaban peserta didik, serta membuat kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran matematika dengan menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik terhadap pokok bahasan FPB. Dari hasil tes, nilai rata-rata peserta didik menunjukkan peningkatan dari tes awal, tes akhir siklus I, dan tes akhir siklus II. Rata-rata hasil tes awal yaitu 34,05 pada siklus I menjadi 70,00 dan pada siklus II meningkat menjadi 81,08. Berdasarkan hasil observasi keterlaksanaan PMR pada kegiatan peneliti di siklus I adalah 70%, pada siklus II meningkat menjadi 88,33%. Sedangkan hasil observasi terhadap kegiatan peserta didik di siklus I sebesar 65%, kemudian pada siklus II menjadi 85%.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 2817123124 Nurul Lailatul Rohmawiyah
Date Deposited: 29 Jul 2016 01:24
Last Modified: 29 Jul 2016 01:24
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3381

Actions (login required)

View Item View Item