Penerapan Pemberian Penguatan Pembelajaran Sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi Dan Prestasi Siswa Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia (Studi multikasus di SDI Sunan Giri Ngunut Tulungagung dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Tulungagung)

ANNA ROSIDA, 2845134005 (2015) Penerapan Pemberian Penguatan Pembelajaran Sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi Dan Prestasi Siswa Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia (Studi multikasus di SDI Sunan Giri Ngunut Tulungagung dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Tulungagung). [ Thesis ]

[img] Text
EXECUTIVE SUMARY ANNA ROSIDA.pdf

Download (297kB)

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan judul “Pemberian Penguatan Pembelajaran Sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi dan Prestasi Siswa Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia (Studi Multikasus di SD Islam Sunan Giri Ngunut dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Rejotangan)” ini ditulis oleh Anna Rosida dengan dibimbing oleh Dr. Muhamad Jazeri M. Pd dan Dr. H. Abdul. Aziz, M. Pd. I Kata Kunci: Pemberian penguatan , Bahasa Indonesia, motivasi, prestasi siswa. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang terjadi pada kondisi pembelajaran yang terjadi pada saat ini dimana sikap guru yang kurang memperhatikan siswa yang telah berusaha untuk menunjukkan pekerjaannya. Guru sangat jarang memuji perilaku/perbuatan siswa yang positif. Yang sering terjadi adalah guru menegur atau memberi respon negatif terhadap perbuatan siswa yang negatif. Keterampilan mengajar bagi seorang guru sebagai penunjang untuk keberhasilan dia dalam proses belajar mengajar, maka salah satu usaha yang harus dikuasai guru yaitu melaksanakan salah satu dari keterampilan dasar mengajar yaitu keterampilan memberikan penguatan (reinforcement). Dalam pemberian penguatan ada yang penguatan positif (reward) dan penguatan negatif (punishment) yang semuanya bertujuan untuk meningkatkan perhatian, menumbuhkan dan mempertahankan motivasi belajar serta menyenangi pelajaran bahasa indonesia itu sendiri, sehingga prestasi belajarnya juga diharapkan dapat meningkat. Penelitian ini difokuskan pada pada penerapan pemberian penguatan pembelajaran sebagai upaya meningkatkan motivasi dan prestasi siswa pada pembelajaran Bahasa Indonesia SD Islam Sunan Giri dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Rejotangan, yang kemudian secara rinci akan di deskripsikan sesuai pertanyaan peneletian sebagai berikut: (1) Bagaimana perencanaan guru dalam pemberian penguatan pembelajaran sebagai upaya meningkatkan motivasi dan prestasi siswa pada pembelajaran bahasa Indonesia di SD Islam Sunan Giri Ngunut dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Rejotangan?; (2) Bagaimana penerapan guru dalam pemberian penguatan pembelajaran sebagai upaya meningkatkan motivasi dan prestasi siswa pada pembelajaran bahasa Indonesia di SD Islam Sunan Giri Ngunut dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Rejotangan?; (3) Bagaimana hasil setelah guru memberikan penguatan pembelajaran sebagai upaya meningkatkan motivasi dan prestasi siswa pada pembelajaran bahasa Indonesia di SD Islam Sunan Giri Ngunut dan MI Plus Sabilul Muhtadin Pakisrejo Rejotangan?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologis dengan rancangan multikasus. Sesuai dengan pendekatan tersebut, penelitian ini menggunakan dua macam analisis yaitu analisis kasus individu dan analisis antar kasus. Analasis data dilakukan sejak atau bersamaan dengan pengumpulan data. Analisis data yang dilakukan meliputi kegiatan-kegiatan (1) penyusunan paparan data tentang tipologi sekolah pada masing-masing kasus penelitian, (2) menganalisis data dari setiap kasus penelitian yang didasarkan pada hasil observasi, wawancara dan dokumentasi untuk masing-masing fokus masalah, (3) menganalisis dan membahas serta mengelompokkan data dari masing-masing kasus, (4) membahas temuan yang ada pada masing-masing situs. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) Tahap pertama dalam perencanaan proses belajar mengajar berwujud dalam bentuk satuan pelajaran yang berisi rumusan tujuan pengajaran (tujuan instruksional), bahan pengajaran, kegiatan belajar siswa, metode, dan alat bantu mengajar serta penilaian; (2) Pelaksanaan pembelajaran sudah menggunakan jenis penguatan secara bervariasi. Diantaranya adalah menggunakan jenis variasi penguatan verbal, penguatan gestural, penguatan dengan cara mendekati. Berdasarkan pengamatan peneliti, hasil penerapan setelah guru memberikan penguatan pembelajaran sebagai upaya meningkatkan motivasi dan prestasi siswa pada pembelajaran bahasa Indonesia yang dilakukan oleh guru dapat meningkatkan semangat belajar dan prestasi siswa. Peningkatan motivasi belajar siswa di kedua lokasi penelitian dapat dilihat dilihat dari perubahan tingkah laku. Sedangkan peningkatan prestasi siswa dapat dilihat dari nilai hasil beajar siswa pada mata pelajaran bahasa indonesia.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Ilmu Pendidikan Dasar Islam
Depositing User: Users 1425 not found.
Date Deposited: 06 Jan 2016 06:35
Last Modified: 06 Jan 2016 06:35
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3158

Actions (login required)

View Item View Item