PENERAPAN KONSELING KELOMPOK SOLUTION-FOCUSED BRIEF COUNSELING (SFBC) BERBASIS CYBER-COUNSELING UNTUK MENINGKATKAN SELF EFFICACY SISWA DI MTS HASANUDIN SIRAMAN

ENIK IDAWATI, 17306163041 (2020) PENERAPAN KONSELING KELOMPOK SOLUTION-FOCUSED BRIEF COUNSELING (SFBC) BERBASIS CYBER-COUNSELING UNTUK MENINGKATKAN SELF EFFICACY SISWA DI MTS HASANUDIN SIRAMAN. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (499kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (181kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (311kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (389kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (752kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (711kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (299kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (294kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penerapan Konseling Kelompok Solution-Focused Brief Counseling (SFBC) Berbasis Cyber-Counseling untuk meningkatkan Self Efficacy Siswa di MTs Hasanudin Siraman” ditulis oleh Enik Idawati, NIM 17306163041 , Jurusan Bimbingan Konseling Islam, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, Pembimbing Desika Nanda Nurvita, M.Pd. Kata kunci: Konseling kelompok, cyber-counseling, self efficacy Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya self efficacy yang tinggi dimiliki oleh siswa. Kondisi di lapangan menunjukkan sebagian besar siswa masih memiliki self efficacy dalam kategori rendah. Hal ini menyebabkan para siswa tidak menggunakan kemampuan mereka secara optimal dalam melakukan suatu tugas. Secara tidak langsung, para siswa yang memiliki self efficacy dalam kategori rendah cenderung tidak percaya diri dan mengabaikan kemampuannya dalam bertindak. Sehingga tidak hanya akan berdampak pada tugas belajar, melainkan juga tugas-tugas lainnya sebagai remaja. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah apakah penerapan konseling kelompok solution-focused brief counseling (SFBC) berbasis cyber-counseling dapat meningkatkan self efficacy siswa di MTs Hasanudin Siraman? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan konseling kelompok solution-focused brief counseling (SFBC) berbasis cyber-counseling dapat meningkatkan self efficacy siswa di MTs Hasanudin Siraman. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian pre-test post-test one group design. Desain penelitian ini tidak memiliki kelompok pembanding, sehingga peneliti hanya membandingkan keadaan ketika diberi pre-test dan post-test. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IX di MTs Hasanudin Siraman. Sampel penelitian ini adalah para siswa kelas IX MTs Hasanudin Siraman yang berjumlah 57 siswa. Subjek penelitian berjumlah 4 siswa yang terdiri dari 1 laki-laki dan 3 perempuan yang diambil dari hasil skor angket self efficacy yang masuk dalam kategori rendah. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan angket self efficacy. Sebelum instrumen digunakan, terlebih dahulu dilakukan pengujian persyaratan analisis meliputi uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik statistik parametris uji paired sample t test dengan menggunakan aplikasi SPSS Statistics 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan konseling kelompok solution-focused brief counseling (SFBC) berbasis cyber-counseling dapat meningkatkan self efficacy siswa. Selain itu, terdapat peningkatan skor self efficacy pada subjek penelitian, yaitu AJ dari 78 menjadi 99, AK dari 77 menjadi 103, RS dari 79 menjadi 113, BE dari 78 menjadi 105. Peningkatkan self efficacy mampu membuat siswa berpikir positif terhadap kemampuan yang dimiliki, mampu menggunakan, serta mengoptimalkan kemampuannya untuk melakukan suatu pekerjaan atau tugasnya sebagai seorang siswa. Keterbatasan penelitian adalah terkendala oleh jaringan internet yang kadang susah, respon yang lambatdari konseli, dan tidak adanya interaksi langsung sehingga tidak memunculkan reaksi emosional yang secara langsung dapat diinterpretasikan oleh konselor.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: 17306163041 ENIK IDAWATI
Date Deposited: 01 Dec 2020 03:57
Last Modified: 01 Dec 2020 03:57
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/17295

Actions (login required)

View Item View Item