Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Creative Problem Solving Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Pokok Bahasan Logika Matematika Siswa Kelas X MA PSM Mirigambar

Nurhasyim, Ashari (2014) Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Creative Problem Solving Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Pokok Bahasan Logika Matematika Siswa Kelas X MA PSM Mirigambar. [ Skripsi ]

[img] Text
ABSTRAK siap.docx

Download (31kB)
[img] Text
Daftar Pustaka siap.docx

Download (28kB)
[img] Text
skripsi revisi bab i - v.docx

Download (196kB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Kata kunci: Kreatif, Problem Solving, Hasil Belajar Matematika Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah fenomena pendidikan bahwa sistem pembelajaran di sekolah-sekolah selama ini masih sebatas pengajaran atau perpindahan ilmu saja, yang didominasi guru. Pada proses pembelajaran diperlukan suatu pendekatan pembelajaran yang tepat agar siswa merasa tertarik dan termotivasi untuk belajar. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penerapan model pembelajaran Creative problem solving untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan di kelas X MA PSM Mirigambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang ditimbulkan dari penerapan model pembelajaran creative problem solving terhadap hasil belajar matematika siswa kelas X MA PSM Mirigambar terhadap pelajaran matematika, dengan rumusan masalah (1) Apakah Terdapat pengaruh yang signifikan Model Pembelajaran Creative Problem Solving terhadap hasil belajar Siswa kelas X MA PSM Mirigambar Tahun Pelajaran 2013/2014? (2) Berapa besar pengaruh Model Pembelajaran Creative Problem Solving terhadap hasil belajar matematika peserta didik kelas X MA PSM Mirigambar Tahun Pelajaran 2013/2014? Skripsi ini menggunakan metode penelitian kuantitatif eksperimen dengan model eksperimen semu (Quasi Experiment),yakni pola nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas X MA PSM Mirigambar, yang berjumlah 50. Pengambilan sampel penelitian menggunakan teknik Nonprobability Sampling yang lebih spesifik yakni sampling jenuh yang menggunakan seluruh populasi sebagai sampel. Sampel yang dipergunakan terdiri dari kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan tes (posttest). Sedangkan analisis data pada penelitian ini menggunakan metode statistik, yaitu Independent Sample t-test. Tahap awal dari pengujian ini dilakukan uji homogenitas dan uji normalitas. Sedangkan uji analisis menggunakan uji-t secara manual maupun dengan bantuan software SPSS. Pada uji hipotesis setelah diterapkannya model pembelajaran kreatif problem solving diperoleh bahwa hasil belajar kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol, dengan hasil nilai t tabel (5% = 2,021) > t hit = 1,239 < t tabel (1% = 2,704), pada taraf dalam tabel 5% dan 1%, diperkuat dengan uji-t menggunakan bantuan software SPSS 16.0 for windows pada kolom Levene’s Test tampak bahwa Sig = 0,026 < 0,05, dengan hipotesis jika Sig > 0,05. Serta penerapan model pembelajaran kreatif problem solving juga terdapat pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar adalah sebesar 21 %. Ini berarti bahwa pembelajaran dengan model kreatif problem solving lebih efektif jika dibandingkan dengan model konvensional. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh, peneliti menyarankan hendaknya guru dapat lebih kreatif dalam memilih model dan media pembelajaran yang mampu menarik perhatian siswa sehingga penyampaian pelajaran dapat berlangsung secara efektif; bagi institusi pendidikan (MA PSM Mirigambar) penerapan model belajar creative problem solving dapat sebagai alternatif pemilihan pendekatan pembelajaran dalam meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 10 Feb 2015 06:46
Last Modified: 10 Feb 2015 06:46
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1173

Actions (login required)

View Item View Item