IMPLEMENTASI METODE UMMI UNTUK MENGATASI KESULITAN MEMBACA AL-QUR’AN DI MI TERPADU AL IFADAH KALIWUNGU TULUNGAGUNG

AMA MUTNIN, 17205153005 (2019) IMPLEMENTASI METODE UMMI UNTUK MENGATASI KESULITAN MEMBACA AL-QUR’AN DI MI TERPADU AL IFADAH KALIWUNGU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (334kB) | Preview
[img] Text
Daftar Isi.pdf

Download (203kB)
[img] Text
Bab I.pdf

Download (282kB)
[img] Text
Bab II.pdf

Download (374kB)
[img] Text
Bab III.pdf

Download (299kB)
[img]
Preview
Text
Bab IV.pdf

Download (783kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab V.pdf

Download (413kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab VI.pdf

Download (201kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (142kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi berjudul “Implementasi Metode Ummi untuk mengatasi kesulitan membaca Al-Qur’an di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung” ini ditulis oleh Ama Mutnin, NIM. 17205153005, jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN Tulungagung), yang dibimbing oleh Dr. H. As’aril Muhajir, M.Ag. NIP. 196801292000031001 Kata Kunci: Metode Ummi, kesulitan membaca Al-Qur’an Penelitian ini dilatarbelakangi MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu ini mempunyai nilai lebih, karena lembaga tersebut merupakan lembaga pendidikan yang cukup mempunyai nama dan image di masyarakat, lembaga tersebut merupakan lembaga pendidikan yang mempunyai prestasi dan mutu yang cukup gemilang, terbukti dengan adanya prestasi yang bagus, dan tentu lembaga tersebut merupakan lembaga pendidikan yang menggunakan metode Ummi dalam pengajaran Al-Qur’an. Dalam hal ini penelitian ini menghubungkan masalah pengimplementasian Metode Ummi untuk mengatasi kesulitan membaca Al-Qur’an di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungang. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana Rencana Pelaksanaan Pembelajaran metode Ummi untuk mengatasi kesulitan belajar membaca Al-Qur’an di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung? (2) Bagaimana Pengajaran Al-Qur’an melalui metode Ummi untuk mengatasi kesulitan belajar di MI terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung. (3) Bagaimana evaluasi pembelajaran Al-Qur’an melalui metode Ummi untuk mengatasi kesulitan belajar di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui Rencana Pelaksanaan Pembelajaran metode ummi untuk mengatasi kesulitan belajar di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung. (2) Untuk mengetahui Pengajaran Al- Qur’an melalui metode ummi untuk mengatasi kesulitan belajar di MI terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung. (3) Untuk mengetahui evaluasi pembelajaran Al- Qur’an melalui metode ummi untuk mengatasi kesulitan belajar di MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung. Skripsi ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, bagi kepala MI Terpadu Al-Ifadah Kaliwungu Tulungagung, sebagai sumbangan pemikiran dalam rangka pembinaan dan peningkatan mutu pengajaran, bagi para pengajar metode Ummi sebagai dasar untuk melaksanakan serangkaian pembelajaran Al-Qur’an metode Ummi untuk mengatasi kesulitan membaca Al-Qur’an pada siswa. Bagi para pembaca/peneliti lain sebagai bahan masukan atau referensi yang cukup berarti bagi penelitian lebih lanjut. Skripsi ini disusun berdasarkan data lapangan yang menggunakan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi, lalu dianalisis secara induktif. Setelah penulis mengadakan beberapa metode di atas hasilnya adalah 1) Rencana pelaksanaan pengajaran metode Ummi memperoleh hasil bahwa: a) sekolah mempersiapkan target yang jelas dan terukur dalam pembelajaran Al-Qur’an metode Ummi b) Sekolah mempersiapkan guru yang benar-benar berkompeten dalam mengajarkan metode Ummi, c) Mempersiapkan mekanisme guru dalam pembelajaran Al-Qur’an metode ummi diantaranya yaitu privat/individual, klasikal individual, klasikal baca simak, dan klasikal baca simak murni. 2) Pengajaran Al-Qur’an melalui metode Ummi memperoleh hasil bahwa: a) Pembelajaran Al-Qur’an menggunakan metode Ummi di MI Terpadu Al-Ifadah dibagi menjadi 3 sesi, dan mulai pukul 07.30-11.00 WIB dengan 3 sesi. Dimulai dari kelas bawah hingga kelas atas, b) Sistematika pembelajaran Al-Qur’an metode ummi ada beberapa tahap diantaranya yaitu pembukaan, appersepsi, penanaman konsep, pemahaman konsep, latihan atau keterampilan, evaluasi dan penutup. 3) Evaluasi pembelajaran Al-Qur’an melalui metode Ummi memperoleh hasil bahwa: a) Mengadakan evaluasi harian pada setiap akhir pelajaran tahsin Al-Qur’an, b) Jika ujian kenaikan jilid siswa harus melapor ke koordinator Ummi di sekolah. c) Mengadakan evaluasi ketika siswa sudah lulus dari tahap jilid 1-6, jilid tajwid, jilid gharib, dan khatam Al-Qur’an minimal satu kali, d) Evaluasi ini diadakan untuk mengetahui kemampuan siswa dari tahap bersamaan dengan munaqasyah maka siswa akan memperoleh sertifikat/ijazah dari Ummi Foundation. Setelah semua siswa lulus munaqasyah atau ujian Al-Qur’an ini, maka dari pihak lembaga akan mengadakan khatam dan imtihan Al-Qur’an metode ummi di hadapan wali murid.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: SKRIPSI 17205153005 AMA MUTNIN
Date Deposited: 14 May 2019 02:26
Last Modified: 14 May 2019 02:26
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/11273

Actions (login required)

View Item View Item