PENERAPAN METODE TANDUR GURU AKIDAH AKHLAK PADA KELAS VII DI MTSN 6 BLITAR

SRI AYU WULANDARI, 1721143389 (2018) PENERAPAN METODE TANDUR GURU AKIDAH AKHLAK PADA KELAS VII DI MTSN 6 BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (175kB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (78kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (20kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (76kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf

Download (225kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (52kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (307kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (50kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (30kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penerapan Metode TANDUR Guru Akidah Akhlak dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di MTsN 6 Blitar”ini ditulis oleh Sri Ayu Wulandari” , pembimbing Dr. H. Abd Aziz, M.Pd.I. Kata Kunci : Metode TANDUR, Hasil Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran akidah akhlak yang ada di MTsN 6 Blitar. Hal ini dikarenakan kurangnya motivasi belajar siswa, dan kurang bervariasi guru dalam menggunakan metode dalam pembelajaran. Penelitian ini yakni penelaahan tentang meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode TANDUR. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana guru akidah akhlak dengan tahap tumbuhkan dan alami dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar? (2) Bagaimana guru akidah akhlak dengan tahap namai dan demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar? (3) Bagaimana guru akidah akhlak dengan tahap ulangi dan rayakan dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui guru akidah akhlak dengan tahap tumbuhkan dan alami dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar. (2) Untuk mengetahui guru akidah akhlak dengan tahap namai dan demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar. (3) Untuk mengetahui guru akidah akhlak dengan tahap ulangi dan rayakan dalam meningkatkan hasil belajar siswa di MTsN 6 Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif-deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Guru akidah akhlak dengan tahap tumbuhkan dan tahap alami yaitu dengan memberikan motivasi dan menumbuhkan minat siswa, dengan cara guru menggunakan cerita, vidio atau pertanyaan menantang dan memberikan pengalaman langsung yang dapat meningkatkan dan mempermudah pemahaman siswa terhadap isi pembelajaran dengan menggunakan permainan dan simulasi, pertanyaan menantang. 2) Guru akidah akhlak dengan tahap namai dan tahap demonstrasi yaitu munculnya pemikiran siswa setelah mengalami maka saat itu guru memberikan informasi yang diinginkan (penamaan) guru menggunakan susunan gambar, diskusi bersama dan sediakan kesempatan untuk siswa menunjukan bahwa mereka tahu dengan cara kerja kelompok presentasi. 3) Guru akidah akhlak dengan tahap ulangi dan tahap rayakan yaitu guru memberikan penguatan terhadap apa yang telah siswa dapatkan dengan cara ter tertulis atau lisan dan ketika semua sudah tercapai dengan baik maka layaklah untuk dirayakan atas prestasi yang dicapai oleh siswa dengan cara memberikan pujian, hadiah atau bersyukur kepada Allah.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1721143389 SRI AYU WULANDARI
Date Deposited: 15 Aug 2018 03:25
Last Modified: 15 Aug 2018 03:25
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/8977

Actions (login required)

View Item View Item