UPAYA KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH DINIYAH PONDOK PESANTREN SALAFIYAH MA’HADUL ‘ILMI WAL ‘AMAL (MIA) MOYOKETEN TULUNGAGUNG

MAKSUM, 3211113119 (2015) UPAYA KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH DINIYAH PONDOK PESANTREN SALAFIYAH MA’HADUL ‘ILMI WAL ‘AMAL (MIA) MOYOKETEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (740kB)
[img] Text
BAB I - BAB V.pdf

Download (656kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (60kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Upaya Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Agama Islam Di Madrasah Diniyah Pondok Pesantern Salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung”. Ini ditulis oleh Maksum dan dibimbing oleh pembimbing; H. Zaini, S.Ag. M.Pd,I Kata kunci : Upaya Kepala Madrasah, Mutu Pendidikan Agama Islam Upaya meningkatkan kualitas pendidikan pada hakekatnya tidak sekedar mengarah pada hasil pendidikan akan tetapi juga pada proses pelaksanaan pendidikan. Dalam suatu lembaga pendidikan, kepala madrasah harus memiliki upaya untuk menentukan maju mundurnya sebuah lembaga pendidikan karena upaya kepala madrasah itulah yang akan mengembangkan sebuah lembaga pendidikan sebagaimana tercantum dalam UUSPN 2003 Bab II pasal 3, yang berbunyi sebagai berikut: Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdasakn kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis dan serta bertanggung jawab.Untuk mewujudkan tujuan nasional tersebut, salah satu cara yang bisa ditempuh untuk mencapai tujuan pendidikan nasional yaitu melalui peningkatan mutu pendidikan karena adanya peningkatan mutu pendidikan akan dapat mengikuti perkembangan dunia ilmu pengetahuan bahkan dapat mewarnai dinamika masyarakat. Dalam usaha meningkatkan mutu pendidikan khususnya pendidikan agama Islam, kepala madrasah harus mengetahui segala perubahan dan perkembangan yang terjadi dalam lembaganya. Adanya tenaga pengajar yang professional dan yang tidak professional dalam usaha meningkatkan mutu pendidikan akan mempengaruhi proses belajar mengajar, karena mereka harus mampu mewujudkan tujuan pendidikan dan juga menghasilkan peserta didik yang mampu menjawab persoalan-persoalan dalam masyarakat. Fokus dalam skripsi ini adalah; 1) Bagaimana pelaksanaan mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung. 2). Bagaimana Kepala madrasah dalam peningkatkan mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung. 3). Bagaimana langkah-langkah kepala madrasah dalam peningkatan mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah 1) Mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung. 2). Kepala madrasah dalam peningkatkan mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung. 3). Langkah-langkah kepala madrasah dalam peningkatan mutu pendidikan agama Islam di madrasah diniyah pondok pesantren salafiyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) Moyoketen Tulungagung Pendekatan penelitian dalam sekripsi ini menggunakan Kualitatif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati, untuk pengumpulan data digunakan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya menggunakan teknik analisis diskriptif kualitatif yaitu menginterpretasikan melalui penjelasan-penjelasan diskripitif sebagai kesimpulan mengenai upaya peningkatan mutu pendidikan agama Islam di Madrasah Diniyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal Moyoketen Tulungagung. Hasil penelitian yang dapat penulis paparkan adalah; 1) pelaksanaan mutu pendidikan madrasah diniyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal (MIA) yang mencakup tujuan dan target, sistem dan metode mengajar, strategi pengajaran, masa dan waktu pendidikan, materi pelajaran, sarana dan prasarana pendidikan, serta evaluasi pengajaran sudah cukup baik, terencana sesuai dengan kurikulum dan kalender pendidikan. 2). Kepala madrasah diniyah dalam meningkatkan mutu pendidikan, kepala madrasah dalam menjalankan tugasnya bersikap bijaksana dan profesional serta dalam memutuskan perkara yang ada dimadrasah senantiyasa melalui jalan musyawarah bersama, ustadz, staf madrasah, dan wali santri. 3). Langkah-langkah Kepala Madrasah Diniyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal Moyoketen Tulungagung dalam meningkatkan mutu pendidikan agama Islam, kepala madrasah terus berusaha untuk menjadi leadership bagi guru, karyawan dan peserta didik. Kemudian kepala madrasah berusaha selalu disiplin dan profesional dalam menjalankan tugas dan fungsinya serta memberikan pelajaran kepada santri yang berkaitan dengan siraman rohani serta nilai-nilai agama yang telah ditetapkan oleh madrasah. Dari hal itulah maka penulis sarankan agar Kepala Madrasah Diniyah Ma’hadul ‘Ilmi Wal ‘Amal Moyoketen kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung terus mengembangkan mutu atau kualitas pendidikan di lembaga yang dipimpinnya terutama mutu pendidikan agama islam dengan cara lebih memperhatikan peran-peran kepala madrasah yang lain, serta lebih memperhatikan factor-faktor yang menjadi penghambat dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan agama Islam agar tujuan pendidikan Agama Islam bisa terwujudkan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 3211113119 MAKSUM
Date Deposited: 03 Feb 2016 07:25
Last Modified: 03 Feb 2016 07:25
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3143

Actions (login required)

View Item View Item