MENANAMKAN KEGEMARAN SHALAT PADA ANAK DALAM LINGKUNGAN KELUARGA

SANTO, AHMAD NUR (2011) MENANAMKAN KEGEMARAN SHALAT PADA ANAK DALAM LINGKUNGAN KELUARGA. [ Skripsi ]

[img] Text
SKRIPSI - AHMAD NUR SANTO - 3211073004-PAI-2011.doc

Download (4MB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena bahwa di masyarakat masih banyak ditemukan muslim yang meninggalkan kewajiban shalat, padahal shalat bukan hanya kewajiban tetapi juga kebutuhan. Karena itu orang tua dituntut mendidik anaknya agar mau melaksanakan perintah shalat dan terlebih memiliki kegemaran dalam malaksanakannya. Dalam hal ini peneliti mencari metode yang tepat bagi orang tua untuk mendidik anak sehingga gemar melaksanakan shalat. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimanakah konsep shalat bagi anak? (2) Bagaimanakah peran orang tua dalam pendidikan keluarga? (3) Bagaimanakah perkembangan anak? (4) Bagaimanakah tahapan –tahapan dan metode dalam pendidikan dan penanaman kegemaran shalat ? Adapun yang menjadi tujuan peneltian dalam hal ini adalah (1) Untuk mengetahui bagaimana konsep shalat bagi anak dalam Islam (2) Untuk mengetahui bagaimana peran orang tua dalam pendidikan keluarga (3) Untuk mengetahui bagaimana perkembangan anak (4) Untuk mengetahui bagaimana tahapan – tahapan dan metode dalam pendidikan dan penanaman kegemaran shalat. Skripsi ini bermanfaat bagi penulis sebagai sumbangsih dan partisipasi dalam pembangunan bidang pendidikan serta mempertambah cakrawala pengetahuan sebagai bekal masa depan penulis ketika menjadi orang tua kelak. Bagi pendidik, terutama orang tua untuk dijadikan pertimbangan dan sumbangan pemikiran dalam upaya penanaman kegemaran shalat pada anak. Bagi Peneliti lain dapat dijadikan bahan perbandingan untuk penelitian selanjutnya Jenis penelitian ini adalah kepustakaan (library research) yang menggunakan teknik dokumentasi untuk menggali sumber data. Metode yang digunakan adalah metode induksi yaitu cara berfikir yang berangkat dari fakta-fakta yang bersifat khusus kemudian fakta-fakta itu diambil kesimpulan yang bersifat umum, dimana penggunaan metode ini adalah dengan mencari bahan referensi tentang isi skripsi dan kemudian menyimpulkan data untuk menjawab pertanyaan sesuai dengan rumusan masalah . Hasil dari penelitian ini adalah bahwa palaksanaan shalat bagi anak adalah sebuah upaya pembiasaan dan bukan sebuah kewajiban, orang tua adalah sosok utama dalam pendidikan keagamaan anak dan diperlukan pola pengasuhan yang tepat dalam pendidikan shalat, anak usia 6-12 tahun berada dalam fase tamyis dan masa belajar dimana ia sudah bisa membedakan antara tangan dan kiri sehingga di usia ini orang tua wajib memerintahkan anak untuk menjalankan shalat, terdapat beberapa tahapan dan metode yang dapat dipergunakan dalam pendidikan shalat sehingga pendidikan akan berjalan dengan bauk, efektif dan efisien.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 21 Sep 2015 02:12
Last Modified: 21 Sep 2015 02:12
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2303

Actions (login required)

View Item View Item