ANALISIS KATA BERSINONIM DAN BERHOMONIM DALAM BAHASA MELAYU PATANI DAN BAHASA INDONESIA PADA PERCAKAPAN MAHASISWA TADRIS BAHASA INDONESIA ANGKATAN 2018 IAIN TULUNGAGUNG

SITIKAMEELAH KARENG, 17210163109 (2020) ANALISIS KATA BERSINONIM DAN BERHOMONIM DALAM BAHASA MELAYU PATANI DAN BAHASA INDONESIA PADA PERCAKAPAN MAHASISWA TADRIS BAHASA INDONESIA ANGKATAN 2018 IAIN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (251kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (53kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (442kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (496kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (421kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (439kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (450kB) | Preview
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (378kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (366kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Analisis Kata Bersinonim dan Berhomonim dalam Bahasa Melayu Patani dan Bahasa Indonesia pada Percakapan Mahasiswa Tadris Bahasa Indonesia Angkatan 2018 IAIN Tulungagung” ditulis oleh Sitikameelah Kareng, NIM. 17210163109, Tadris Bahasa Indonesia (TBIN), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, IAIN Tulungagung, Pembimbing Lilis Anifiah Zulfa, M.Pd. Kata kunci: Sinonim dan Homonim, Bahasa Melayu Patani, Bahasa Indonesia Mahasiswa Patani IAIN Tulungagung masih sulit memahami makna dalam bahasa Indonesia dengan baik dan benar. Hal tersebut yang membuat mahasiswa Patani sulit mendeskripsikan sesuatu hal dengan tepat. Dalam memahami beberapa teks cenderung kurang tepat, terlebih ketika hendak memaknai kata sinonim dan homonim yang terdapat dalam teks maupun percakapan sehari-haru. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal, di antaranya bahasa ibu yang berbeda, kurangnya pendalaman bahasa saat hendak memulai perkuliahan, dan sebagainya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah: 1) mendeskripsikan bentuk kata bersinonim dalam bahasa Melayu Patani dan bahasa Indonesia pada percakapan mahasiswa Tadris Bahasa Indonesia angakatan 2018 IAIN Tulungagung, 2) mendeskripsikan bentuk kata homonim dalam bahasa Melayu Patani dan bahasa Indonesia pada percakapan mahasiswa Tadris Bahasa Indonesia angakatan 2018 IAIN Tulungagung, 3) mendeskripsikan implikasinya terhadap komunikasi dan relasi mahasiswa Tadris Bahasa Indonesia angakatan 2018 IAIN Tulungagung. Dari penelitian di atas, terdapat beberapa poin kesimpulan, yaitu 1) bahasa Indonesia dan bahasa Melayu memang memiliki perbedaan, tidak heran jika ditemukan kata bersinonim dengan beberapa bentuk; (a) kata bersinonim yang memiliki makna dasar dan makna tambahan, (b) nilai rasanya (makna emotifnya), (c) kelaziman pemakaiannya, (d) distribusinya; 2) tidak hanya kata bersinonim, dari percakapan yang dilakukan oleh mahasiswa TBIN IAIN Tulungagung angkatan 2018, bahasa Melayu dan bahasa Indonesia juga memiliki beberapa kata homonim dan memiliki beberapa bentuk kelas kata homonim, kata homonim yang homograf, dan homonim yang homofon; 3) dengan adanya kata yang bersinonim dan berhomonim, terdapat bebeapa implikasi yang berpengaruh pada relasi dan komunikasi antara Mahasiswa TBIN angkatan 2018 IAIN Tulungagung di antaranya, yakni: (a) sering terjadinya kesalahpahaman antarmahasiswa Patani dan mahasiswa Indonesia, (b) informasi sering tidak tersampaikan karena banyak diksi atau kata yang jauh berbeda, (c) saat di kelas, mahasiswa Patani sering tertinggal materi karena sukar memahami diskusi di kelas yang terus menggunakan bahasa Indonesia.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bahasa Dan Sastra > Bahasa Indonesia
Bimbingan dan Konseling Islam > Belajar
Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: 17210163109 SITIKAMEELAH KARENG
Date Deposited: 16 Sep 2021 03:49
Last Modified: 16 Sep 2021 03:49
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22236

Actions (login required)

View Item View Item