ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN ISLAM PADA PELAKU USAHA BISNIS ONLINE (Studi Kasus Toko Online L-Sari di Kabupaten Blitar)

WILDAN AFFANDI, 12406173008 (2021) ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN ISLAM PADA PELAKU USAHA BISNIS ONLINE (Studi Kasus Toko Online L-Sari di Kabupaten Blitar). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Analisis Pengelolaan Keuangan Islam pada Pelaku Usaha Bisnis Online (Studi Kasus Toko Online L-Sari di Kabupaten Blitar)” ditulis oleh Wildan Affandi, NIM. 12406173008. Jurusan Manajemen Keuangan Syari’ah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, IAIN Tulungagung, Pembimbing: Dr. Hj. Chusnul Chotimah, M.Ag. Penelitian ini dilatar belakangi dengan maraknya pelaku usaha bisnis online pada saat ini. Ditengah situasi pademi Covid 19 dengan pembatasan aktivitas sosialnya menjadikan bisnis yang berbasis online sebagai alternatif yang dapat dipertimbangkan. Pada penelitian ini tertuju pada sisi pengelolaan keuangan pelaku bisnis online. Peran pengelolaan keuangan dalam suatu bisnis sangatlah penting dalam suatu usaha yang bagaimana mereka sebagai pelaku bisa mengatur sedemikian rupa pengelolaan keuangannya dalam berbagai situasi dan kondisi. Namun, bagi seorang muslim hendaknya melakukan sesuatu hal dengan berlandaskan syariat Islam. Tak terkecuali dalam mengelola keuangan dalam suatu bisnis. Dengan usaha L-Sari sebagai objek penelitian dengan pengelolaaan keuangan Islam yang diterapkan dalam bisnis online. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana pengelolaan keuangan pada pelaku usaha bisnis online L-Sari? (2) Bagaimana pengelolaan keuangan Islam pada pelaku usaha bisnis online L-Sari? Penelitian ini dilakukan di lokasi usaha L-Sari yang beralamatkan di Lingkungan Dadapan, Desa Kedung Bunder Kecamatan Sutojayan Kabupaten Blitar. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologi naturalistik. Data yang diperoleh dari hasil penelitian lapangan pada objek penelitian dengan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah (1) Usaha L-Sari telah melakukan pengelolaan keuangan usahanya dengan baik melalui laporan keuangan sederhana. Usaha Lsari dapat menerapkan pengelolaan keuangan sederhananya. Dengan menggunakan laporan keuangan sederhana yang terdiri dari laporan arus kas, neraca dan laporan laba rugi. Laporan tersebut dapat mempermudah dalam mengatur keuangan usahanya serta dari hasil laporan tersebut dapat digunakan untuk mengetahui kondisi keuangan usaha serta dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi untuk kedepannya. (2) Usaha bisnis online L-Sari telah menjalankan prinsip pengelolaan keuangan Islam. Usaha bisnis online L-Sari dalam melakukan pengelolaan keuangan Islam baik dalam cara memperoleh keuntungan dengan menjual produk-produk aneka jajanannya yang diperbolehkan diperjual belikan dalam Islam. Serta dari profesi yang dijalankan melalui aktivitas jual beli baik dalam pemasaran secara offline dan pemasaran secara online yang diperbolehkan dalam Islam dan tidak melanggar ketentuan hukum syariat. Serta dari pemanfaatan keuntungan yang diperoleh digunakan untuk pemenuhan kebutuhan keluarga, alokasi modal perputaran usaha dan menyisihkan sebagian harta untuk infaq dan sedekah. Kata Kunci: Bisnis Online, Pengelolaan Keuangan, Pengelolaan Keuangan Islam

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Manajemen Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: S1 12406173008 WILDAN AFFANDI
Date Deposited: 15 Sep 2021 05:11
Last Modified: 15 Sep 2021 05:11
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22127

Actions (login required)

View Item View Item