PEMBENTUKAN KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK MELALUI RUTINITAS TAHFIDZ AL-QUR`AN DI MI WAHID HASYIM BAKUNG UDANAWU BLITAR

BINTI MASRIFATUL ALIFAH, 12205173149 (2021) PEMBENTUKAN KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK MELALUI RUTINITAS TAHFIDZ AL-QUR`AN DI MI WAHID HASYIM BAKUNG UDANAWU BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (3MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pembentukan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Rutinitas Religius Tahfidz Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar” ini ditulis oleh Binti Masrifatul Alifah, NIM. 12205173149, Pembimbing Dr. Nuryani, S.Ag., M.Pd.I. Kata Kunci: Karakter Religius, Tahfidz Al-Qur`an Penelitian dalam skripsi ini di latar belakangi oleh sebuah fenomena bahwa perkembangan dunia pendidikan semakin cepat sejalan dengan kemajuan teknologi dan komunikasi, namun pada masa kini perubahan karakter peserta didik mulai tidak sesuai dengan tujuan pendidikan nasional. Sehingga diperlukan sebuah penerapan dalam mengembangkan karakter religius peserta didik di sekolah dasar.. Sehubungan dengan hal tersebut, maka penulis tertarik untuk mengangkat judul “Pembentukan Karakter Religius Pada Peserta Didik Melalui Rutinitas Religius Tahfidz Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana usaha pembentukan karakter religius peserta didik melalui rutinitas tahfidz Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar? (2) Bagaimana proses pembentukan karakter religius peserta didik melalui rutinitas tahfidz Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar? (3) Bagaimana hasil pebentukan karakter religius dengan adanya rutinitas tahfidz Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar?. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus, sedangkan untuk teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah, reduksi data, penyajian data, serta verivikasi data. Sedangkan Uji keabsahan dalam penelitian ini adalah, Uji kredibilitas (perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, triangulasi, serta menggunakan bahan referensi). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara kegiatan rutinitas tahfidz Al-Qur`an dengan usaha pembentukan karekter religius peserta didik di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) usaha pembentukan karakter religius pada peserta didik melaui rutinitas tahfid Al-Qur`an di MI Wahid Hasyim Bakung Udanawu Blitar berjalan dengan sangat baik, hal tersebut sangat didukung oleh pihak madrasah satunya yaitu dengan pihak sekolah mengabulkan permintaan dari para wali murid untuk mengadakan kegiatan tahfidz Al-Qur`an di Madrasah dan menjadikannya sebagai program unggulan madrasah, selain itu pihak sekolah juga mendatangkan guru pembimbing tahfidz yang benar-benar sudah hafal Al-Qur`an dari luar sekolah. (2) Proses pelaksanaanya mencakup pembelajaran tahfidz Al-Qur`an yang disertai internalisasi karakter religius (disiplin, tanggung jawab, dan akhlak mulia). Guru pembimbing tahfidz juga menggunakan beberapa metode yaitu antara lain: Metode Bin-Nazar, metode Juz`I, Metode takrir, metode setor, serta metode tes dalam meningkatkan kemampuan membaca dan menghafal Al-Qur`an peserta didik. (3), kegiatan rutinitas tahfidz Al-Qur`an memiliki pengaruh yang sangat signifikan terhadap proses pembentukan karakter religius (disiplin, tanggung jawab dan akhlak mulia) peserta didik, baik berupa sikap maupun perbutan, baik dilingkungan sekolah, keluarga serta masyarakat. dalam kegiatan rutinitas tahfidz Al-Qur`an yang dilakukan di MI Wahid hasyim Bakung Uadanawu Blitar dapat membentuk karakter religius sebagi berikut : (1) Disiplin, yaitu meliputi: (a)selalu mengikuti kegiatan tahfidz dengan tepat waktu, (b) apabila tidak dapat mengikuti kegiatan tahfidz salalu meminta izin kepada ustadzahnya, (c) mendengarkan dan mengerjakan perintah ustadzahnya), (2), Tanggung jawab, yaitu meliputi: (a) Mengerjakan sesuatu / hafalan dengan sendiri tanpa diminta, (b) menyetorkan hafalan dengan tepat waktu, (c) selalu konsisten (tidak pernah terlambat menyetorkan hafalan, kecuali sakit/tidak masuk), (3), Aklah mulia , yaitu meliputi: (a) bersikap dan berkata sopan santun terhadap ustadzhah, guru, orang tua dan teman-temannya, (b) rendah hati (tidak sombong), (c) jujur (dalam melakukan hafalan selalu dilandasi dengan kejujuran).

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam
Pendidikan > Pendidikan Karakter
Pendidikan > Peserta Didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: S1 12205173149 BINTI MASRIFATUL ALIFAH
Date Deposited: 13 Sep 2021 04:20
Last Modified: 02 Nov 2021 01:59
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/21690

Actions (login required)

View Item View Item