PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KUIS KELOMPOK TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMK RIYADLUL QUR’AN NGAJUM MALANG

ALDO KRISDIANTO, 12201173086 (2021) PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KUIS KELOMPOK TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMK RIYADLUL QUR’AN NGAJUM MALANG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (753kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (605kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (200kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (676kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (712kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (627kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (496kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (492kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (402kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Metode Pembelajaran Kuis Kelompok terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas X pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang” ini ditulis oleh Aldo Krisdianto, NIM. 12201173086, dosen pembimbing Prof. Dr. H. Munardji, M.Ag. Kata Kunci: Kuis kelompok, motivasi belajar, hasil belajar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan metode pembelajaran yang masih bersifat konvensional dan kurang menarik yang dapat mempengaruhi motivasi dan hasil belajar peserta didik menjadi menurun. Oleh karena itu, perlu menerapkan metode pembelajaran yang dapat membuat peserta didik aktif dengan menerapkan metode pembelajaran kuis kelompok. Metode pembelajaran kuis kelompok adalah metode pembelajaran yang membuat peserta didik aktif dengan cara memberikan kuis kepada setiap kelompok. Dalam hal ini, peneliti menghubungkan dengan motivasi dan hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah (1) Adakah pengaruh metode pembelajaran kuis kelompok terhadap motivasi belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang? (2) Adakah pengaruh metode pembelajaran kuis kelompok terhadap hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang? (3) Adakah pengaruh metode pembelajaran kuis kelompok terhadap motivasi dan hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang? Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimental. Populasi yang digunakan adalah seluruh peserta didik kelas X sebanyak 122 peserta didik sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah kelas X AK sebanyak 32 peserta didik sebagai kelas eksperimen dan kelas X RPL sebanyak 30 peserta didik sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, tes dan dokumentasi. Uji hipotesis menggunakan uji T dan uji Manova. Hasil analisis data dan pembahasan mengenai pengaruh metode pembelajaran kuis kelompok terhadap motivasi dan hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang menunjukkan bahwa (1) Ada pengaruh yang signifikan metode pembelajaran kuis kelompok terhadap motivasi belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang. Hasil uji T menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) adalah 0,000 < 0,05 dan perbandingan t hitung > t tabel adalah 6,631 > 2,000 maka Ha diterima H0 ditolak. (2) Ada pengaruh yang signifikan metode pembelajaran kuis kelompok terhadap hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang. Hasil perbandingan uji T menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05 dan perbandingan t hitung dengan t tabel adalah 3,835 > 2,000 maka Ha diterima H0 ditolak. (3) Ada pengaruh yang signifikan metode pembelajaran kuis kelompok terhadap motivasi dan hasil belajar peserta didik kelas X pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Riyadlul Qur’an Ngajum Malang. Hasil uji Manova pada Pillai’s Trace, Wilks’ Lambda, Hotelling’s Trace, dan Roy’s Largest Root menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05 maka Ha diterima H0 ditolak.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Hasil Belajar
Pendidikan > Metode Pembelajaran
Pendidikan > Motivasi Belajar
Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201173086 Aldo Krisdianto
Date Deposited: 25 Aug 2021 05:14
Last Modified: 02 Nov 2021 03:08
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/21322

Actions (login required)

View Item View Item