PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA ANAK TUNARUNGU DI SLB-B NGUDI HAYU SRENGAT BLITAR

MARTIASARI, NENDA (2015) PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA ANAK TUNARUNGU DI SLB-B NGUDI HAYU SRENGAT BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
[all] nenda SKRIPSI.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pendidikan Agama Islam Pada Anak Tunarungu di SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar” ini ditulis oleh Nenda Martiasari, NIM.3211113018, dibimbing oleh Drs. H. Timbul, M.Pd.I Kata Kunci : Pendidikan Agama Islam, Anak Tunarungu Setiap anak termasuk anak tunarungu khususnya di SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar berhak mendapatkan pendidikan dan ilmu pengetahuan yang sama seperti anak normal lainnya. Dengan mengijinkan mereka belajar dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar dapat menambah wawasan mereka dan mengembangkan kecakapan komunikasi dengan orang lain. Selain itu, pendidikan agama juga sangat penting sebagai pondasi keagamaan agar dalam menjalani kehidupan, anak didik termasuk juga anak tunarungu mempunyai benteng yang kuat serta bisa menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta berahlakhqul karimah. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana proses Pendidikan Agama Islam pada anak Tunarungu di SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar? 2) Apa faktor pendukung dan penghambat proses Pendidikan Agama Islam pada anak Tunarungu di SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar? 3) Bagaimana praktek ibadah anak Tunarungu setelah menerima materi Pendidikan Agama Islam di SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis tentang proses pendidikan Agama Islam serta hasil setelah pendidikan Agama Islam disampaikan pada anak-anak tunarungu. Skripsi ini bermanfaat bagi Kepala SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar, sebagai sumbangan pemikiran dalam rangka pembinaan dan peningkatan mutu pengajaran, bagi guru PAI SLB-B Ngudi Hayu Srengat Blitar dalam peningkatan mutu pendidikan agama Islam pada anak Tunarungu. Bagi para pembaca/peneliti lain sebagai bahan masukan atau referensi yang cukup berarti bagi penelitian lebih lanjut. Penelitian ini berdasarkan lokasi sumber datanya termasuk katagori penelitian lapangan, dan ditinjau dari segi sifat-sifat data termasuk dalam penelitian kualitatif, berdasarkan pembahasannya termasuk penelitian deskriptif. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan mulai dari reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Untuk mengujikan keabsahan data dilakukan triangulasi, pembahasan teman sejawat dan Auditing. Hasil penelitian: (1) Proses pendidikan agama Islam pada anak tunarungu di SLB-B Ngudi Hayu Srengat hampir sama dengan sekolah reguler tapi dalam pelaksanaannya disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan peserta didik. (2) Faktor pendukung dalam pendidikan agama Islam di SLB-B Ngudi Hayu Srengat yaitu: dukungan dari orang tua serta kesabaran dan ketelatenan guru dalam mengajar siswa. Sedangkan yang menjadi faktor pengambat adalah: anak yang kadang tidak masuk sekolah karena kesibukan orang tua serta kesulitan komunikasi yang dialami oleh guru PAI dalam menyampaiakan materi karena memang kurangnya kemampuan dalam penggunaan bahasa isyarat. (3) Praktek xvi ibadah anak tunarungu sangat dipengaruhi dengan keadaan dan pembiasaan oleh lingkungan sekitarnya, terutama orang tua dan guru.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1751154026 NENDA MARTIASARI
Date Deposited: 26 Nov 2015 06:21
Last Modified: 26 Nov 2015 06:21
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2110

Actions (login required)

View Item View Item