IMPLEMENTASI BUDAYA KEAGAMAAN DALAM MENUMBUHKAN SIKAP SOSIAL PESERTA DIDIK DI SMPN 1 CAMPURDARAT TULUNGAGUNG

MUHAMMAD YUSUF SETIAWAN, 17201163415 (2020) IMPLEMENTASI BUDAYA KEAGAMAAN DALAM MENUMBUHKAN SIKAP SOSIAL PESERTA DIDIK DI SMPN 1 CAMPURDARAT TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (125kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (433kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (549kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (256kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (842kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (441kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (131kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (202kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Implementasi Budaya Keagamaan dalam Menumbuhkan Sikap Sosial Peserta Didik di SMPN 1 Campurdarat Tulungagung” yang ditulis oleh Muhammad Yusuf Setiawan, NIM 17201163415, Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, dibimbing oleh Dr. Mohamad Jazeri, S.Ag., M.Pd. Kata Kunci: budaya religius, sikap sosial Indonesia menjadi salah satu negara berkembang yang tidak luput dari kasus kenakalan remaja dengan bukti banyak berita melalui media sosial mengenai kenakalan remaja yang semakin meningkat. Globalisasi dan adanya kemajuan tekhnologi dalam segala aspek kehidupan tanpa filter dari diri dan pantauan lingkungan luar dapat mengikis moral banyak orang khususnya remaja mengabaikan tuntutan agama sehingga menyebabkan pergeseran nilai-nilai kehidupan yang makin lama semakin menipis. Mereka yang menunjukkan individualis, asik dengan dunia mereka sendiri dan cenderung mengabaikan orang yang di sekitarnya. Akibatnya banyak yang hanyut dalam kemajuan zaman tanpa memperhatikan lagi ajaran agama dalam kehidupan. Berkaitan dengan hal tersebut peneliti mencoba mengaitkan dengan implementasi budaya keagamaan dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik. Karena dengan menginternalisasikan nilai-nilai keagamaan secara tepat pada peserta didik dan menjadikannya sebuah kebiasaan, secara perlahan akan berimplikasi pada sikap sosial peserta didik. Fokus penelitian dalam penelitian ini sebagai berikut; (1) Bagaimana bentuk implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat? (2) Bagaimana hambatan implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat? (3) Bagaimana dampak implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan bentuk implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat. (2) Untuk mendeskripsikan hambatan implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat. (3) Untuk mendeskripsikan dampak implementasi budaya religius dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik di SMPN 1 Campurdarat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitiannya menggunakan studi kasus. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Untuk teknik pengumpulan data dengan wawancara terstruktur, observasi non partsipan dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; (1) Bentuk implementasi budaya keagamaan dalam menumbuhkan sikap sosial antara lain; budaya hambluminallah (shalat dhuha, tadarrus al-Qur‟an, jumat pon), budaya hambluminannas (5s, infaq jumat dan santunan anak yatim). (2) Hambatan implementasi budaya keagamaan dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik antara lain; faktor internal (rasa malas, emosi yang belum stabil dan fisik yang kurang sehat), faktor eksternal (alokasi mapel PAI, pengaruh keluarga dan lingkungan bermain). (3) Dampak implementasi budaya keagamaan dalam menumbuhkan sikap sosial peserta didik antara lain; untuk menguatkan keimanan peserta didik dan meningkakan kepedulian terhadap sesama.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam > Kepribadian
Bimbingan dan Konseling Islam > Sosial
Sosiologi Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 17201163415 MUHAMMAD YUSUF SETIAWAN
Date Deposited: 26 Jul 2021 03:17
Last Modified: 26 Jul 2021 03:17
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20072

Actions (login required)

View Item View Item