PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA PROGRAM PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET C PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM) ( Studi Multisitus di PKBM Rasio Kota Blitar dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar )

YUYUD DARMANTO HADI SAPUTRO, 12506174070 (2019) PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA PROGRAM PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET C PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM) ( Studi Multisitus di PKBM Rasio Kota Blitar dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar ). [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (663kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI .pdf

Download (130kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (170kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (377kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (141kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (538kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (119kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (44kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (93kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan judul “Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Pada Program Pendidikan Kesetaraan Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio Kota Blitar dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar” ini ditulis oleh Yuyud Darmanto Hadi Saputro dibimbing oleh Dr. Agus Zaenul Fitri, M.Pd dan Prof. Dr. H. Akhyak, M.Ag. Kata kunci: Pembelajaran, Pendidikan Agama Islam, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat, Paket C. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya peran Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam mengatasi berkurangnya moral yang mengakibatkan meningkatnya kriminalitas yang terorganisasi maupun secara spontan. Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) sebagai ujung tombak pelaksana pendidikan yang berbasis masyarakat nonformal, mempunyai tujuan yang selaras dengan lembaga formal dalam menanamkan nilai-nilai Agama Islam untuk membenahi kemerosotan moral. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk menggali kegiatan pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada Program Pendidikan kesetaraan paket C yang telah diselenggarakan di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di kota Blitar, yaitu PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua. Kedua PKBM menyelenggrakan program Pendidikan Agama Islam yang bertujuan untuk membina, mendorong, dan membantu kegiatan belajar warga belajar dengan program-program pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dengan azas pendidikan sepanjang hayat yang tidak menyimpang dari syariat Islam. Pertanyaan peneliti ini adalah (1) Bagaimana desain pembelajaran Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua di Kota Blitar? (2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua di Kota Blitar? (3) Bagaimana hasil pembelajaran Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua di Kota Blitar?. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui desain pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar (2) Untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar (3) Untuk mengetahui hasil pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada program pendidikan kesetaraan Paket C Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua Kota Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan rancangan studi situs yang ada di PKBM Rasio dan PKBM Bahtera Dua di Kota Blitar. Untuk memperoleh data peneliti menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi.Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Desain pembelajaran merupakan sesuatu hal yang penting bagi tutor dalam menjalankan tugasnya. Pembelajaran akan lebih optimal jika tutor terlebih dahulu menyiapkan Desain pembelajaran. Berdasarkan data yang diperoleh peneliti dari kedua lokasi penelitian, tutor mata pelajaran Pendidikan Agama Islam mempersiapkan terlebih dahulu baik dari RPP, Silabus, alat pembelajaran, materi pembelajaran, dan tidak lupa mencari buku pendukung yang digunakan sebagai tambahan materi pembelajaran (2) Dalam proses pembelajaran tutor menggunakan kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP), sedangkan untuk kurikulum pembelajaran keterampilan di sesuaikan dengan keterampilan yang akan diajarkan. Materi ajar memuat fakta, konsep, prinsip, dan prosedur yang relevan, dan ditulis dalam bentuk butir-butir sesuai dengan rumusan indikator pencapaian kompetensi. Penggunaan materi ini dirasa cukup efektif untuk membuat peserta didik mengigat materi pelajaran yang diajarkan. Materi pembelajaran yang disampaikan kepada peserta didik bersumber dari buku Paket , LKS dan juga dilengkapi dengan buku pendukung keagamaan untuk mengembangkan materi juga untuk memperdalam materi yang disampaikan. Pemilihan metode pembelajaran disesuaikan dengan situasi dan kondisi Warga Belajar, serta karakteristik dari setiap indikator dan kompetensi yang hendak dicapai pada setiap mata pelajaran. Media yang digunakan didalam kedua lembaga tidak jauh berbeda. Media yang digunakan di PKBM Rasio adalah papan tulis (whiteboard), buku modul, dan gambar sebagai alat peraga untuk pembelajaran praktik. Sedangkan media yang digunakan di PKBM Bahtera Dua dalam pembelajaran meliputi LCD, papan tulis, memakai Modul, gambar-gambar dan alat peraga. (3) hasil yang dari pelaksanaan pembelajaran warga belajar dapat menerapkan ilmu Pendidikan Agama Islam yang dimilikinya dalam kehidupan bermasyarakat dan sehari-hari, sehingga dalam penerapan kehidupannya tidak keluar dari syariat Islam. Warga belajar juga mendapatkan keterampilan (skill) yang dapat digunakan untuk menyambung kelangsungan hidupnya. Dengan skill inilah kehidupan warga belajar menjadi lebih berkualitas dan dapat mengurangi jumlah pengangguran.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Pendidikan Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12506174070 YUYUD DARMANTO HADI SAPUTRO
Date Deposited: 26 Apr 2021 02:51
Last Modified: 26 Apr 2021 02:51
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/19313

Actions (login required)

View Item View Item