ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH PADA BANK SYARIAH MANDIRI (BSM) PERIODE 2007-2014

HASANAH, LAILIA ROHMATUL (2015) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH PADA BANK SYARIAH MANDIRI (BSM) PERIODE 2007-2014. [ Skripsi ]

[img] Text
BAB I.pdf

Download (200kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (434kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (211kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (472kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (140kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bagian Awal.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bagian Akhir.pdf

Download (962kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pembiayaan Mudharabah dan Musyarakah pada Bank Syariah Mandiri Periode 2007-2014” ini ditulis oleh Lailia Rohmatul Hasanah, NIM. 3223113054, pembimbing Nur Aziz Muslim, M.H.I. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya beberapa faktor penyebab besar kecilnya penyaluran dana atau pembiayaan yang diberikan oleh bank syariah. Besarnya Dana Pihak Ketiga (DPK) akan menaikkan jumlah pembiayaan, sedangkan fenomena terjadinya pembiayaan bermasalah (NPF) yang tinggi akan menyebabkan berkurangnya pembiayaan. Demikian halnya dengan penempatan dana pada Sertifikat Bank Indonesia Syariah (SBIS) akan berpengaruh terhadap besarnya penyaluran dana pada pembiayaan. Oleh karena itu di sini peneliti mencoba untuk meneliti apakah hal tersebut juga berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada PT. Bank Syariah Mandiri (BSM) yang merupakan salah satu bank syariah yang telah cukup lama bertahan di institusi perbankan nasional setelah terjadinya krisis pada era 1990-an. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah: (1) Apakah faktor DPK berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada Bank Syariah Mandiri?; (2) Apakah faktor NPF berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada Bank Syariah Mandiri?; (3) Apakah faktor SBIS berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada Bank Syariah Mandiri?; (4) Apakah faktor DPK, NPF, dan SBIS secara simultan berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada Bank Syariah Mandiri?. Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh DPK, NPF, dan SBIS terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah Bank Syariah Mandiri baik secara parsial (individu) maupun secara simultan (bersama-sama). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Laporan Keuangan Triwulanan Bank Syariah Mandiri periode 2007-2014 yang berjumlah 30 waktu amatan (N=30) (triwulan 3 tahun 2007 s/d triwulan 4 tahun 2014). Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) DPK berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah; (2) NPF berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah; (3) SBIS berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah; (4) DPK, NPF, dan SBIS secara simultan berpengaruh terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah dengan nilai Sig F 0,000 yang lebih kecil dari signifikansi 5%. Kemampuan prediksi ketiga variabel tersebut terhadap pembiayaan mudharabah dan musyarakah adalah sebesar 99% sebagaimana ditunjukkan oleh besarnya Adjusted R Square. Artinya 99% variabel terikat yaitu pembiayaan mudharabah dan musyarakah dijelaskan oleh variabel bebas yang terdiri dari DPK, NPF, dan SBIS, sedangkan sisanya 1% dijelaskan oleh variabel lain di luar variabel yang digunakan. Kata kunci: DPK, NPF, SBIS, Pembiayaan Mudharabah dan Musyarakah

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAILIA ROHMATUL HASANAH
Date Deposited: 15 Sep 2015 02:57
Last Modified: 15 Sep 2015 02:57
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1739

Actions (login required)

View Item View Item