PENGARUH MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR SISWA MI BAITUL HIKMAH NGANCAR KEDIRI

DIYAH ROISATUL HAZIZAH, 17205153291 (2019) PENGARUH MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR SISWA MI BAITUL HIKMAH NGANCAR KEDIRI. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (150kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (377kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (311kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (595kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (339kB) | Preview
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (305kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (95kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “ Pengaruh Model Contextual Teaching and Learning terhadap minat dan hasil belajar siswa MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri” ini ditulis oleh Diyah Roisatul Hazizah, NIM. 17205153291, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), IAIN Tulungagung dibimbing oleh Dr. H. Syamsun Ni’am, M.Ag. Kata kunci : Contextual Teaching and Learning, Minat, Hasil Belajar. Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh kurangnya minat dan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran fiqih. Salah satu faktor penyebabnya adalah kurangnya ketertarikan peserta didik terhadap mata pelajaran fiqih. Proses pembelajaran dirasa kurang menarik bagi peserta didik karena guru masih menerapkan model konvesional. Peserta didik cenderung bosan karena hanya mendengarkan apa yang disampaikan oleh guru, sehingga berpengaruh pada minat dan hasil belajar yang kurang maksimal. Oleh sebab itu, diperlukan sebuah inovasi pembelajaran yang dapat mengaktifkan peserta didik agar minat dan hasil belajarnya meningkat, yaitu model Contextual Teaching and Learning (CTL). (1) Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah Adakah pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap minat belajar fiqih peserta didik kelas III MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri ? (2) Adakah pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap hasil belajar fiqih peserta didik kelas III MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri ? (3) Adakah pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap minat dan hasil belajar fiqih peserta didik kelas III MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Populasinya adalah seluruh peserta didik kelas III MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara sampling jenuh. Sampel yang dipilih sebagai subjek penelitian adalah peserta didik kelas III-A sebagai kelas Eksperimen yang berjumlah 22 peserta didik dan kelas III-B sebagai kelas kontrol yang berjumlah 20 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dan uji manova, yang sebelumnya diuji prasyarat yaitu normalitas dan homogenitas.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Dari output uji t-test minat belajar peserta didik diketahui nilai sig (2-tailed) adalah 0,007. Berdasarkan kriteria pengambilan keputusan 0,007 < 0,05, maka H0 ditolak dan H1 diterima. Sehingga “Ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran contextual teaching and learning terhadap minat belajar peserta didik”. (2) Dari output uji t-test hasil belajar peserta didik diketahui nilai sig (2-tailed) adalah 0,005. Berdasarkan kriteria pengambilan keputusan 0,005 < 0,05, maka H0 ditolak dan H1 diterima. Sehingga “Ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran contextual teaching and learning terhadap hasil belajar peserta didik”. (3) Dari tabel output uji Multivariate menunjukkan bahwa harga F untuk Pillai’s Trace, Wilks’s Lamda, Hotelling’s Trace, Roy’s Largest Root pada kelas memiliki signifikansi yang lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,001 < 0,05. Artinya harga F untuk Pillai’s Trace, Wilks’s Lamda, Hotelling’s Trace, Roy’s Largest Root semuanya signifikan. Dengan demikian ditolak dan diterima. Sehingga menunjukkan bahwa “Ada pengaruh model pembelajaran contextual teaching and learning terhadap minat dan hasil belajar” siswa MI Baitul Hikmah Ngancar Kediri.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 17205153291 DIYAH ROISATUL HAZIZAH
Date Deposited: 09 Jul 2019 03:23
Last Modified: 09 Jul 2019 03:23
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12003

Actions (login required)

View Item View Item